Ngeri...Detik-Detik Air Merendam Lantai Parkir, Pemilik Ratapi Motornya Yang Terjebak Banjir

Joni Lono Mulia - Sabtu, 24 Februari 2018 | 10:00 WIB

Suasana parkir bawah tanah di gedung Griya Grand Majalaya terendam banjir (Joni Lono Mulia - )


Otomotifnet.com - Waspada bagi kendaraan yang memarkirkan kendaraannya di lantai dasar gedung, risikonya terendam banjir.

Seperti yang terjadi di gedung Griya Grand Majalaya, Jawa Barat di mana banjir melanda dan merendam area basement gedung tersebut.

Tak pelak puluhan motor yang ada di lahan parkir lantai bawah itu terendam.

Sebagaimana ditunjukkan di video yang diunggah di Instagram @infobandungraya, yang terdiri dari dua kejadian.

(BACA JUGA: Mantapp... Api Menyala Panjang Dari Sikut, Efek Nikung Rebah Kelewat Tipis)

Video kedua tampak bencana banjir melanda area basement

Terjangan banjir yang sangat besar itu  membuat pemilik motor tidak sempat mengevakuasi kendaraannya.

Hingga di video pertama diperlihatkan kondisi air yang menggenang di area basement.

Karyawan di gedung itu terpaksa menunggu banjir surut untuk bisa menyelamatkan sepeda motornya.

Meski menghadapi musibah banjir, terselip hal yang lucu.

Dijelaskan dalam video itu kondisi di area basement Griya Grand Majalaya, penutur dengan logat Sunda kental menjelaskan semuanya.

(BACA JUGA: Keren, Pria Ini Bikin Pemerintah Gak Bisa Narik Biaya Pengesahan STNK)

Hingga mengomentari dua orang rekannya yang tengah briping.

Tentunya, maksudnya adalah briefing.

Lebih jelas lagi langsung simak video berikut ini;

 

A post shared by Info Bandung Raya (@infobandungraya) on