Kalau dibilang berubah total, ya bisa jadi iya.
Setidaknya terlihat dari dimensi yang lebih bongsor dibanding versi sekarang.
Secara sekilas, bentuk dari Ertiga baru itu malah mirip dengan Toyota Kijang Innova lawas.
(BACA JUGA: Bicara CVT Datsun Cross Lebih Enak Ketimbang Ngomongin Inden)
Lalu untuk mesinnya, Setiawan menyebut kalau mesin Ertiga versi saat ini yang berkode K14B, besar kemungkinan masih akan dipertahankan.
Pasalnya mesin itu disebut masih tergolong mesin baru.
“Kalau basicnya sih engine yang sekarang, kan itu engine baru juga, sudah terbukti andal. Detailnya seperti apa saya tidak hafal, tapi kami manfaatkan investasi yang ada sekarang,” tambah Setiawan.
So, Ertiga akan seperti Yaris dan Rush, bodi baru, platform dan engine lama.