Otomotifnet.com - Pehobi sepeda biasanya menggantung sepeda miliknya di belakang mobil dengan biker carrier jika ingin bersepeda ke luar kota.
Mereka tak harus capek-capek menggowes sepedanya dari rumah untuk mencapai spot yang tepat dan bagus untuk menikmati hobi mereka.
Yang satu ini, punya sepeda yang tak biasa di belakang mobilnya.
Bukan sepeda gowes, melainkan sepeda motor yang enggak tanggung-tanggung gedenya.
(BACA JUGA: Gemesin, Hasil Tes Dan Akselerasi All New PCX 150, Menurut Kalian Gimana?)
Mobil Mitsubishi Pajero Sport Dakar dipaksa menggendong motor gede (moge) Kawasaki ZX-10R, Sob!
Yang pasti mewah banget juragan yang satu ini, mobilnya saja harganya Rp 510 juta.
Sedangkan motornya dibanderol Rp 460 juta, belum lagi motor tersebut sudah dimodifikasi.
Modifikasinya pun enggak sembarangan, hedon punya, lihat saja tuh peleknya pakai lansiran OZ Racing tipe GASS RS A yang berwarna merah.
(BACA JUGA: Kalo Bosen, Ada Yang Mau Nampung Civic Nouva Ini Enggak?)
Itu masih yang terlihat saja, belum lagi perintilan parts yang mayoritas bermerek.
Mainan kelas berat nih, bukan cuma di duitnya, di bobotnya juga.
Hebat tuh bracketnya bisa menahan beban ZX-10R yang kira-kira berbobot 200-an kg.