Sistem Ganjil-Genap Melar Sampai Pintu Tol Karawaci

Parwata - Selasa, 1 Mei 2018 | 07:00 WIB

Pengendara mobil pribadi punya alternatif pilihan kala tidak bisa lewat tol Tangerang-Jakarta karena (Parwata - )

Otomotifnet.com - Kebijakan pengaturan kendaraan pribadi dengan skema ganjil-genap di ruas tol Jakarta - Tangerang akan diperluas. 

Yakni mencapai Pintu Tol Karawaci 2 dan Karawaci 4 (arah Jakarta).

Masa uji coba ini akan diberlakukan mulai 7- 11 Mei 2018.

Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Bambang Prihartono menyebutkan perluasan ini dilakukan untuk lebih memaksimalkan lalu lintas di ruas jalan tol Tangerang-Jakarta.

"Uji coba skema ganjil genap di Pintu TOI Kunciran 2 ataupun Tangerang 2 sudah memberikan dampak positif, namun kita ingin mendorong agar antrian semakin berkurang dan kecepatan bertambah," kata Bambang (30/4/2018).

(BACA JUGA: Asli Pangling, Tiger Revo Jadi Kayak Trail Special Engine, Mesin Nggak Gampang Rewel)

Menurut Bambang selama uji coba 2 pekan panjang atrian yang terjadi selama waktu pemberlakukan kebijakan di ruas tol Tangerang -Jakarta (Senin- Jum'at pukul 06.00 — 09.00 WIB) berkurang hingga separuhnya.

"Data yang kami peroleh dari Jasa Marga menyebutkan panjang atrian kendaraan berkurang dari semula 18 km menjadi 8 km," kata Bambang.

Kebijakan ini masih menjadi bagian paket kebijakan penanganan kemacetan di TOI Janger (Jakarta-Tangerang)