Pikap Santun, Mau Mundur Bilang Permisi, Pindah Provinsi Mesti Ganti Bahasa Lagi

Indra Aditya - Selasa, 1 Mei 2018 | 15:00 WIB

Pikap Mitsubishi L300 ini bilang permisi saat mau mundur (Indra Aditya - )

Otomotifnet.com – Umumnya, bila mobil mau mundur hanya memberi signal lewat lampu mundur yang menyala saja.

Tapi beda dengan mobil satu ini.

Keren nih, pikap Mitsubishi L300 bilang permisi saat mau mundur.

Diposting melalui akun Instagram @l300lovers, pikap L300 dengan gambar anak dan istri tercinta hendak mundur.

(BACA JUGA: Gunakan Alat Ini, SPBU Pertamina Curang Soal Volume Takaran, Untungnya Miliaran Rupiah)

Saat masuk gigi mundur, terdengar suara bocah yang permisi agar orang disekitar waspada karena mobilnya hendak mundur.

Suara yang terdengar dengan bahasa Jawa.

Sambutan follower akun @l300lovers pun cukup antusias.

Mulai memberi apresiasi sampai menanyakan harga jual alarm mundur ini.

Tapi apa jadinya bila pindah provinsi, ada yang ngerti enggak ya?

Jika diartikan suara tersebut kira-kira seperti ini: .....

 

"Permisi ada mobil mau mundur.... "???? Wah bagus nih orang yang di belakang bisa tau kalo mobil di depannya sedang mau mundur ???????? Selamat pagi, selamat beraktifitas ⏺follow @l300lovers . . #l300lovers

A post shared by l300lovers no(01) (@l300lovers) on