Rogoh Kantong Ada Duit Rp 500 Perak, Ternyata Berguna Buat Helm

Parwata - Rabu, 17 Oktober 2018 | 13:20 WIB

Bikin antifog murah dengan modal Rp 500 perak doang! (Parwata - )

Otomotifnet.com - Dalam keadaan terdesak, cara ini ampuh mencegah visor berkabut atau berembun.

Biayanya juga sangat murah yaitu hanya menggunakan sampo sachet.

Kamu bisa mendapatkan sampo sachet di warung atau minimarket dengan harga Rp 500 perak saja!

Jadi, kalau lagi riding tiba-tiba visor helm kamu berkabut ambil sampo sachet tadi.

(BACA JUGA: Fatal! Lindas Polisi Hingga Tewas, Pengemudi dan Majikan Ngaku Enggak Merasakan Apa-Apa)

"Oleskan di bagian dalamnya, sebenarnya ini teknologi jadul (jaman dahulu) tapi masih bisa digunakan jika kepepet," buka Tugimin dari Research and Development PT Tarakusuma Indah (TI) produsen helm KYT, INK, MDS, Hiu dan BMC kepada GridOto.com.

Terjadinya kabut di dalam visor helm akibat perbedaan suhu antara di dalam dan di luar helm.

Hebatnya, ternyata sampo bisa menghalau embun.

"Kemampuannya mungkin enggak kalah jauh dengan Pinlock yang 30'S. Tapi ya repot juga kalau setiap kali harus pakai sampo. Belum licinnya kalau dipegang," sahutnya lagi.

(BACA JUGA: Di Sini Disayang-sayang, Yamaha TMAX Ditambah Roda Depan Satu Lagi)

Trik ini bisa kalian gunakan ketika menghadapi musim hujan.

Sebab, visor yang berkabut paling sering terjadi dalam kondisi hujan.

Inget ya Sob, trik ini lebih baik dipakai kalau lagi kepepet!

Buat dalam jangka waktu panjang lebih baik pasang pinlock atau cairan khusus antifog.