Diprediksi, Ducati Bakal Lebih Cepat Tinggalkan Garis Start Di Tangan Marc Marquez

Parwata - Kamis, 18 Oktober 2018 | 08:30 WIB

Marc Marquez berduel sengit dengan Andrea Dovizioso di MotoGP Thailand. (Parwata - )

Otomotifnet.com - Ducati GP18 sangat luar biasa.

Kencang dan mudah ditekuk-tekuk ridernya. 

Sampai-sampai Marc Marquez dengan Honda RC213V hanya bisa diimbangi Ducati yang dibawa Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo.

Lalu apa yang terjadi kalau Ducati yang dibawa Dovizioso atau Lorenzo dipakai Marquez.

Hitung-hitungan mentahnya, peluang Marc Marquez menghilang sejak start akan lebih banyak kalau Ducati dipakai Marquez.

(BACA JUGA: Setelah Gagal Bermanuver dan Bikin Rusuh, Mazda2 Diangkut Satlantas di Rumahnya)

Kenapa?

Marc Marquez menikung dengan lean angle yang tinggi.

Sudut menikung Marquez berpatokan pada sikut yang menyentuh aspal.

Lean angle atau sudut menikung yang tinggi bikin motor akan keluar lebih cepat di tikungan.

Teknik menikung Marc Marquez ini hampir tidak pernah dilakukan Dovizioso.

Ducati tahun ini sangat lincah di semua karakter sirkuit.

(BACA JUGA: Harley-Davidson Main Cc Kecil, Bunyinya Nempel di Hati Gak Ya?)

Sirkuit karakter cepat, banyak tikungan lambat, dan tikungan cepat enggak masalah untuk Ducati di MotoGP tahun ini.

Makanya, Ducati yang lincah dan kencang akan lebih berbahaya kalau dibawa Marquez.