Gran Max Disambar Kereta Api Sampai 500 Meter, Gardan Nyangkut

Ignatius Ferdian - Minggu, 16 Desember 2018 | 18:00 WIB

Pikap Grand Max setelah tertabrak KA Malioboro Express di perlintasan KA Dukuh Kramat (Ignatius Ferdian - )

“Sementara dari arah utara, melintas Kereta Api 95 Malioboro Ekspres tujuan Malang-Yogyakarta,” kata Kapolsek.

“Melihat ada kereta api yang akan melintas, sopir dan saksi-saksi lari ke pinggir rel,” kata AKP Sutami, Minggu (16/12/2018).

Tabrakan pun tidak terelakkan.

Setelah tertabrak, pikap terseret sejauh 500 meter sehingga rusak parah.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini.

Namun, sang pengemudi sempat dirujuk ke Rumah Sakit Indo Sehat Kebakkramat untuk mendapat pemeriksaan medis.

AKP Sutami bersama anggota Polsek Kebakkramat dan Satlantas Karanganyar yang datang ke TKP, kemudian mengevakuasi bangkai pikap dari lokasi.

Polisi juga mengamankan barang bukti berupa STNK dan buku KIR pikap.

Artikel serupa telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Tertabrak KA Malioboro Ekspres di Kebakkramat, Grand Max Ini Terseret Sejauh 500 Meter