Yamaha Aerox 155 Muncul Kode 12 di Speedometer, Dikeluhkan Pemilik, Muncul Petisi

Ignatius Ferdian - Rabu, 12 Juni 2019 | 18:00 WIB

Yamaha Aerox 155 VVA black (Ignatius Ferdian - )

Ronny Handryan/Facebook Yamaha Aerox 155 Sharing, Problem Solving, Solution & Modification
Lokasi soket Yamaha Aerox 155 yang mudah terbakar

Beberapa pemberi tanda tangan petisi ini, juga membubuhkan komentar akan masalah di motor Aerox 155 mereka.

"Saya sebagai pengguna Aerox 155 menjadi korban kode 12, yg berakibat ke kode 46, tolong pihak Yamaha mencari solusi masalah tersebut," tulis Fajar Nugroho.

"Saya Mengalami kode error 12 pas perjalanan Mudik, entah karena apa..." tambah Ari Iskandar.

Saat ini, sudah 496 tanda tangan akan petisi ini, yang ramai di beberapa grup Yamaha Aerox 155 Indonesia.

(Baca Juga: Motor Makin Sporty Pakai Lapis Karbon, Begini Tahap Pembuatannya)

Banyak juga member dan pemilik motor Aerox 155, memberikan solusi soal kode 12.

"Supaya enggak masuk air dasar atau bokong soketnya saya lapisi lagi sama sealant, sampai sekarang masih aman," terang Bagus Rendi.

Rehan Bank Shekay sendiri, menceritakan kalau pihak dealer sudah memperbaiki motor Aerox 155 miliknya.

"Kata mekaniknya hanya sambungan kabel," jelas Rehan, sembari menceritakan biaya perbaikannya hanya Rp 70 ribu.