Untuk menegaskan aura old school-nya, tarikan garis pinstriping dibikin nyaris di sekeliling bodi. Sedangkan di bagian buritan, ia juga memasangkan dual tail pipe custom yang terinspirasi dari model Eleanor GT500 Shelby.
PELEK KALENG DIBIKIN KLASIK
Salah satu penunjang gaya jadul lainnya, adalah bagian kaki-kaki.
Untuk bagian pelek dipilih pelek kaleng Avantech Monoblock berdimensi 17 inci yang dibalut dengan ban Bridgestone Turanza.
Pemilihan pelek ini tentu beralasan, “Pelek ini punya offset 30 dan lebar 7. Pas banget dengan spek ruang roda H1,” katanya lagi.
(Baca Juga: Honda Spacy, Suzuki Smash Fi, Yamaha Mio J Seken, di Atas Tahun 2013, Mulai Rp 5 Jutaan)
Tak hanya itu, pelek Avantech tersebut kemudian dicat merah, lalu diberi tutup dop aftermarket VW di bagian tengahnya.
Trik ini membuat kesan old school-nya jadi makin kuat. Wiihh.. benar-benar out of the box nih!
Lalu supaya lebih ‘nyaman’ dilihat, bagian kaki-kaki mengalami penggantian per.
“Per belakang pakai punya Mercy S-Klass W140, dan yang depan BMW seri 7 e38. Semuanya dicustom,” jelasnya.