Otomotifnet.com - Honda ADV 150 punya desain dan konsep skutik adventure, dilahirkan sebagai adik dari X-ADV 750.
Salah satu fitur yang menarik ada pada spidometernya.
Jika dilihat motor ini dibekali spidometer kotak fully digital dengan negative display.
Ini membuat informasi pada spidometer tetap mudah dilihat meski siang hari.
(Baca Juga: Wuling Almaz 7 Seater Dibanderol Mulai Rp 263 Juta, Sudah Dibekali Fitur Voice Command )
Jika dilihat ternyata informasinya cukup lengkap, mulai dari speed meter, jam, fuel meter di pojok atas kiri, odometer, trip meter, fuel consumption average dan real time, voltase aki, sampai penunjuk tanggal dan bulan.
Di bawahnya ada rentetan lampu indikator yang terpisah dengan spidometer.
Kalau dilihat ada indikator sein, aki, high beam, smart key, oil level, check engine, Idling Stop System (ISS) dan ABS.