Avanza Pemuncak, Rush Ketikung Kijang Innova, Penjualan Toyota GIIAS 2019 Tembus 6.128 Unit

Ignatius Ferdian - Senin, 29 Juli 2019 | 17:50 WIB

LMPV Toyota Avanza, 1 dari 9 dress-up di booth Toyota GIIAS 2019 (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) umumkan pencapaian positif selama sebelas hari berpartisipasi di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019.

Fransiscus Soerjopranoto, selaku Executive General Manager TAM mengungkapkan, meskipun tidak menargetkan angka penjualan, pihaknya berhasil mendulang Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) yang lebih baik jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Sejak GIIAS dimulai 18-28 Juli 2019, Toyota mencatatkan sebanyak 6.128 unit dipesan di ajang tersebut.

Dari beberapa pilihan varian yang ditawarkan, 5 mobil ini jadi penyumbang terbesar Toyota di ajang tersebut.

(Baca Juga: Avanza Terdesak Rush? GIIAS 2019 Panen Konsumen, Toyota: Lebihi Pesanan Tahun Lalu)

octa saputra/Otofemale.id
All New Toyota Rush di booth Toyota GIIAS 2019.

Yang jadi pemuncak ada Avanza yang mencatatkan pesanan sebanyak 1.310 unit. 

Lalu disusul oleh Kijang Innova dengan 1.091 unit.

Mengekor di urutan ketiga ada Rush sebanyak 1.046 unit.

Dan penyokong penjualan di urutan keempat ada Calya sebanyak 1.022 unit, dan juga Fortuner sebanyak 618 unit.