Otomotifnet.com - Honda ADV150 turut menjadi produk ekspor ke negara tetangga di Asia.
Kini sudah mendarat di Filipina dan disebut menjadi negara pertama yang menjual ADV150 di luar Indonesia dikutip dari Topgear.
Kira-kira harga ADV150 di Filipina sama atau berbeda ya dengan Indonesia?
Jangan kaget, harga skutik adventure 150 cc itu selisih lebih mahal Rp 7 jutaan dari Indonesia.
(Baca Juga: Honda ADV150 di Vietnam Ngagetin, Spesifikasi Sama, Harga Lebih Mahal Dua Kali Dari Indonesia)
Angka tepatnya untuk pasar Filipina, skutik satu ini dilepas dengan banderol 149 ribu peso, atau setara sekitar Rp 40,1 jutaan.
Sedangkan harga ADV150 di Tanah Air yang dijual Rp 33,5 juta untuk versi CBS dan Rp 36,5 juta untuk tipe ABS.
Tentu, mahalnya harga jual ADV150 di Filipina karena biaya pengiriman serta pajak masuk negara dan lainnya.
Informasinya, unit yang didatangkan langsung dari Indonesia ini akan tersedia untuk pasar setempat mulai Januari mendatang.
Honda ADV150 merupakan produk terbaru Honda untuk mengisi segmen skutik premium, yang sebelumnya sudah ada Honda PCX 150.
Dengan gaya ala motor adventure seperti X-ADV 750, motor ini menawarkan penampilan yang lebih fresh dan berbeda dari kompetitornya.
Dibekali mesin 4-langkah, SOHC, eSP serta Idling Stop System, PGM-FI.
Kapasitas mesinnya 149,3 cc dengan power maksimalnya 14,3 Dk di 8.500 rpm serta torsi maksimumnya 13,8 Nm pada 6.500 rpm.