Tenaga mencapai 16,5 dk di 10.000 rpm dan torsi 14,3 Nm di 6.500 rpm.
Bedanya dengan R15, WR 155R ternyata tak pakai assist & slipper clutch.
Sedang untuk rangka dan kaki-kakinya, menggunakan sasis semi double cradle yang basisnya diambil dari Yamaha WR125R.
Dikawal juga dengan suspensi dengan teleskopik 41 mm dan belakang monoshock link (mono-cross) yang dilengkapi nitrogen dan ada setelan preload.
Harganya, dilepas Rp 36,9 juta on the road Jakarta.