Kawasaki W175 Cafe Tampil Mengkilat, Main Krom Sana-sini, Body Kalem

Antonius Yuliyanto - Kamis, 9 Januari 2020 | 18:00 WIB

Modifikasi Kawasaki W175 (Antonius Yuliyanto - )

Masih di area kaki-kaki, satu set suspensi depan Yamaha Byson menggusur bawaan motor lansiran tahun 2019 ini.

“Setelah roda baru terpasang, sok bawaan jadi kelihatan kecil banget. Akhirnya pasang satu set punya Byson. Sepatbornya custom dari DJM yang juga dikrom,” sambung Chris yang tergabung di komunitas Kawasaki W175 Indonesia (KWI).

Selanjutnya pasang jok custom dari Relax Seat Modification, warnanya cokelat dengan jahitan bermotif wajik yang bersanding dengan tangki dan bodi samping orisinal.

Modifikasi ini sebenarnya sekaligus nostalgia ngilangin rasa kangen, karena dulu punya Honda CB tahun ‘74 dan nyesel dijual," ungkapnya.

"Bicara krom sebenarnya juga mau krom bagian kepala silinder, tapi cari mekanik yang bagus dulu deh buat bongkar pasang mesinnya biar gak ada masalah,” tutup pria ramah ini.

Body masih standar,  yang membuat tampilan W175 ini terlihat kalem. 

Btw sudah musim hujan nih, dengan tampilan kinclong serba krom, yakin W175 ini akan sering “ngandang”!

+ Kaki-kaki lebih kekar tapi tetap proporsional
- Klakson keong mengurangi kesan retro

Data modifikasi: