Mitsubishi Outlander PHEV Laku 20 Unit di 2019, Tahun Ini Yang Inden Ada 40 Unit

Harryt MR - Rabu, 19 Februari 2020 | 15:15 WIB

Mitsubishi Outlander PHEV Laku 20 Unit di 2019 (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) tercatat telah menjual 20 unit Outlander PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle).

Hal ini merujuk pada rekapitulasi data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), sepanjang 2019.

MMKSI pun serius mendorong penggunaan mobil elektrifikasi, yakni telah membangun 16 unit charging station.

Tak hanya berlokasi di dealer Mitsubishi Jakarta dan Bali, namun beberapa juga terletak di prasaran umum semisal Mall Plaza Senayan, Jakarta.

(Baca Juga: Mitsubishi Outlander PHEV Dijual ke Konsumen Tertentu, Enggak Semua Cocok, Ini Alasannya)

“Sales volume bukan target utama dulu, kami masih terus sosialisasi,"

"Saat ini sudah punya 40 pesanan, ada yang inden ada yang masih prospek,” terang Irwan Kuncuro, Direktur Pemasaran dan Penjualan MMKSI, pada akhir tahun lalu.

Perlahan namun pasti, penjualan mobil hybrid sepanjang 2019 cukup lumayan.

Penjualan mobil elektrifikasi 2019 setidaknya berjumlah 831 unit.