Jangan lupa ada baut 8 mm ngumpet di balik bodi di dekat kepala silinder.
“Setelah itu lepas soket lampu belakang, baru deh bisa lepas seluruh bodi belakang dengan cara ditarik ke arah belakang,” jelas Yudho.
Lepas juga 4 baut bordes pijakan kaki pakai kunci 10 mm dan baut bodi tepat di samping footstep dengan kunci L5, agar nantinya baut footstep bisa dilepas.
Baca Juga: Yamaha FreeGo & Aerox 155 Kena Recall, Ini Komponen yang Diganti
Setelah footstep terlihat, buka baut penguncinya menggunakan kunci 12 mm.
Kalau footstep sudah terlepas dapat dilihat Yamaha memberikan 3 buah lubang baut pada rangka, itu berarti footstep bisa naik 1 tingkat dari standarnya.
Begitu juga pada footstep-nya ada 2 buah lubang baut pengikat bodi untuk footstep yang sudah di posisi atas.
Rakit kembali komponennya dan sekarang posisi footstep pembonceng FreeGo sudah sedikit lebih tinggi dan mundur.
Baca Juga: Yamaha FreeGO S-ABS Diboyong, Warna Beragam, Bisa Dicicil Mulai Rp 1 Jutaan
Terlihat juga footstep sekarang sedikit menjauh dari bodi bawah.
Gak ketendang lagi deh…