Kijang Innova Keluar Dealer Sudah Dimodifikasi, Ada Program TCO, Pilih Sendiri Aksesorinya

Ivan Casagrande Momot,Irsyaad Wijaya - Kamis, 27 Agustus 2020 | 16:30 WIB

TCO ditawarkan tak hanya untuk Innova tapi juga untuk pembeli Toyota Yaris, Fortuner, juga Avanza (Ivan Casagrande Momot,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Agen Pemegang Merek (APM) belakangan ini ramai menjual produknya dalam wujud custumizatioan alias modifikasi.

Seperti PT Toyota Astra Motor (TAM) yang menyediakan program Toyota Customization Option (TCO).

Program TCO ini memberikan kebebasan ke konsumen untuk memilih sendiri aksesori yang diinginkan.

Dengan garansi 3 tahun atau mengikuti mobil dan langsung terpasang ketika membelinya.

Baca Juga: Nissan X-Trail di Malaysia Bikin Iri, Dijual Dalam Kondisi Modif Garapan Impul

IG : @toyotaid
Program Toyota Customization Option jadi pilihan menarik saat beli mobil baru Toyota

Simpelnya saat konsumen beli mobil baru Toyota, akan mendapat penawaran bundling aksesori yang sesuai dengan selera konsumen.

Salah satunya bagi calon konsumen Toyota Kijang Innova baru.

Beberapa aksesori yang ditawarkan untuk Kijang Innova seperti engine hood ornament, front grill ornament, back door glass chrome list, rear bumper ornament.

Juga ada shift bazel ornament, side body moulding, chrome door house, dan outer mirror ornament.

"TCO kita tawaran ke konsumen bukan untuk calon pembeli Toyota Kijang Innova saja tapi ada juga untuk Avanza, Fortuner juga Yaris," kata Dimas Aska, Interactive Communication Department Head PT TAM, (18/8/20).

TCO memberi kebebasan bagi konsumen untuk memilih. Misalnya mau potongan harga atau cach back dengan paket aksesori lengkap yang bikin mobil barunya tampak beda.

IG : @toyotaid
TCO juga menyasar area kabin dengan shift lever bazel ornament Innova

Daripada penasaran, silakan langsung ke diler Toyota terdekat atau hubungi Halo Toyota di 1500-315.

Sekadar informasi, PT TAM juga mempersiapkan sederet promo menarik dalam andilnya di gelaran Indonesia Otomotif Online Festival (IOOF) 2020.

Baca Juga: Innova, Fortuner Dan Yaris TRD Gak Menarik? Tenang, Ada Versi TCO

Toyota siap tampil all-out dan akan meluncurkan produk baru dalam festival otomotif hasil kolaborasi antara Google dengan KG Media ini.

"Kami persiapkan beberapa hal, mulai dari promosi, invitation, produk baru, sales promo misalnya leasing low rate, Deal Cermat, KINTO dan lainnya," kata Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing TAM, (13/8/20).

Jadi jangan lupa, saksikan nanti malam untuk hari kedua IOOF 2020 mulai pukul 19:00 WIB.

Wisnu/GridOto.com
Andre Taulany bersama host GridOto.com Trybowo Laksono menjajal Toyota Kijang Innova TRD Sportivo di TDE