Hyundai Kona Facelift Mengintip, Desain Mirip Moncong Hiu, Ada Versi N Line

Irsyaad Wijaya,Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 31 Agustus 2020 | 10:30 WIB

Teaser Hyundai Kona facelift (Irsyaad Wijaya,Gayuh Satriyo Wibowo - )

Otomotifnet.com - Sebuah foto siluet memperlihatkan sebuah mobil baru dari Hyundai dengan indikasi kuat sebagai versi facelift Kona.

Foto ini bahkan dipamerkan sendiri oleh Hyundai Motor Company di situs resminya, Hyundainews.com, (25/8/20).

Padahal jika melihat versi di Indonesia, Hyundai Kona baru berumur satu tahun karena meluncur pada 2019 kemarin.

Dari foto siluet tersebut, desain depan yang diduga Kona Facelift lebih kentara agresif serta jika dilihat sekilas seperti moncong Hiu.

Baca Juga: Tesla Model 3 Laris Manis di Korea Selatan, Pesaingnya Hyundai Kona Malah Menukik

Carscoop
Siluet Hyundai Kona

Gril pada Kona facelift ini dibuat lebih pipih namun semakin lebar hingga semakin mepet dengan lampu depan.

Bentuk ala-ala mocong hiu tersebut semakin tegas berkat adanya skid plate di bumper depan dengan warna kontras bodi.

Lalu lampu depan juga mendapat sedikit ubahan meski masih mengusung model bertingkat.

Desainnya dibuat lebih sipit dengan tiga LED proyektor lengkap dengan DRL baru yang membuatnya terkesan mewah dan canggih.

Selain itu, akhirnya pihak Hyundai memutuskan akan mengusung N Line pada Kona.

Bagi yang belum tahu, N Line adalah versi sporty dari model mobil Hyundai.

Mirip seperti Type R di Honda dan seri M pada BMW.

Tak heran Hyundai membuat Kona N Line lebih sporty lagi bahkan dibandingkan versi faceliftnya.

Baca Juga: Hyundai Kona Electric Tampil Centil, Tubuh Warna-Warni Ala FIlm Avatar

carscoop
Siluet Hyundai Kona N Line

Seperti adanya desain yang lebih aerodinamis yang diperlihatkan melalui low-set air intake.

Desain bumper depannya pun nampak semakin agresif berkat tambahan desain seperti sirip hiu selain tambahan lekuk air intake.

Katanya sih Hyundai bakal membagikan teaser lagi di waktu dekat.

Sedangkan untuk spesifikasinya, Hyundai memilih bungkam untuk saat ini.

Mengacu Hyundai Kona di Indonesia saat ini dibekali dengan mesin 1.999 cc.

Dengan mesin ini, Kona sanggup menghasilkan tenaga 149 dk dan torsi 179 Nm yang dipadukan dengan transmisi otomatis 6 percepatan.

Saat ini, Hyundai Kona ditawarkan dengan dua jenis kombinasi warna.

Yosie
SUV Hyundai Kona produk paling anyar PT Hyundai Motor Indonesia

Ada Hyundai Kona single tone yang dibanderol Rp 389 juta OTR Jakarta dilansir dari Hyundaimobil.co.id.

Lalu ada pilihan warna two tone yang harganya Rp 393 juta.