Rantai Honda CRF250 Rally Selalu Terlumasi, Pakai Chain Oiler Aja

Fariz Ibrahim - Selasa, 8 September 2020 | 11:15 WIB

Ilustrasi Honda CRF250 Rally (Fariz Ibrahim - )

Otomotifnet.com – Honda CRF250 Rally sayang sekali kalau hanya dipakai di jalan on road.

Pasalnya motor dengan tongkrongan jangkung seperti CRF450 yang dipakai di kejuaraan Rally Dakar ini dibekali fitur-fitur mendukung.

Seperti sokbreker jangkung depan dan belakang, bodi ramping, juga bobot yang ringan.

Masalahnya kalau sudah seharian adventure pasti rantai jadi kotor karena tanah yang menempel bahkan lumpur kering.

Fariz/otomotifnet.com
Letak tabung penyimpanan oli di setang kiri, jadi mudah digapai saat ingin melumasi rantai

 Baca Juga: CRF250 Rally Pakai Cover Headlamp, Hindari Rp 8 Juta Melayang!

Agar rantai tetap halus dan terlumasi, pengguna CRF250 Rally bisa menggunakan chain oiler.

“Berguna banget pada saat adventure. Soalnya kalau udah seharian trabas pasti rantai jadi kotor dan kering, akhirnya rantai jadi berisik,” buka Angga Kurniawan owner Anjany Racing yang ada di Jl. Panjang Arteri Klp. Dua Raya No.21, Kb. Jeruk, Jakbar.

Chain oiler ini letak tabung penampungnya ada di setang, nantinya akan ada selang yang mengaliri oli menuju ke gir dan rantai belakang.

Fariz/otomotifnet.com
Dari setang ada selang panjang menuju ke gir belakang dan rantai

“Kalau pengen lumasin tinggal puter aja, jadi praktis lah dibanding harus bawa-bawa botol chain lube,” sambung Angga yang menjajahkan barang ini seharga Rp 750 ribu.

Anti kering-kering club!

Anjany Racing: 0819-3275-4153