Suzuki Finance Luncurkan SUFI Smart, Beli Suzuki Tinggal Pencet

Harryt MR - Minggu, 13 Desember 2020 | 23:58 WIB

PT Suzuki Finance Indonesia (SFI) melakukan inisiatif dengan meluncurkan aplikasi SUFI Smart dan virtual expo (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - PT Suzuki Finance Indonesia (SFI) melakukan inisiatif dengan meluncurkan aplikasi SUFI Smart.

Melalui gawai, konsumen bisa membeli kendaraan Suzuki tinggal pencet untuk melakukan transaksi kredit yang diinginkan.

"Pada kesempatan ini kami memperkenalkan aplikasi SUFI Smart yang mempermudah masyarakat dan customer mengenal produk Suzuki dan fasilitas Suzuki Finance,”

“Dan kini calon pelanggan kami dapat mengambil produk-produk Suzuki hanya dengan menggerakan jari saja," papar Toshiki Yamazaki, President Director SFI.

Lebih lanjut melalui peluncuran secara virtual (11/12/2020), Yamazaki San mengatakan bahwa saat ini digitalisasi sudah menjadi kebutuhan bagi semua orang.

Terlebih lagi di tengah kondisi pandemi Covid-19, hampir sebagian besar masyarakat mengurangi interaksi satu dengan yang lainnya, dan memilih mengunakan teknologi untuk beraktivitas.

Baca Juga: Setengah Abad Suzuki Berkontribusi Untuk Negeri, Berdiri Sejak 1970

Karena itu, pihaknya menghadirkan aplikasi 'SUFI Smart' dan 'Virtual Expo'. Melalui aplikasi SUFI Smart mencakup layanan pengajuan kredit, simulasi kredit, cek info promo, cek status angsuran, dan cara pembayaran.

Untuk memeriahkan peluncuran aplikasi SUFI Smart dan Virtual Expo ini pihaknya juga memberikan sejumlah promo bagi calon pelanggannya.

Seperti, potongan tambahan sebesar Rp 4.000.000 khusus pembelian mobil Suzuki kecuali pick up, voucher belanja sebesar Rp 1.200.000 untuk pembelian kendaraan penumpang.

Lalu Rp 500.000 untuk kendaraan pick up, serta gratis car cover khusus Karimun Wagon R.

Dan bagi pembeli motor Suzuki segala tipe, akan mendapatkan voucher belanja sebesar Rp 300.000 dan jaket.

"Aplikasi SUFI Smart juga akan meningkatkan komunikasi dan kerja sama antara customer, dealer dan PT SFI. Dengan aplikasi SUFI Smart dan Virtual Expo, SFI berkomitmen memberikan yang terbaik untuk customer dan masyarakat Indonesia," imbuh Yamazaki San.