Suzuki New Carry Nyalip Dari Kiri, Ikan Lele Tercecer, Separuh Kabin Hancur

Irsyaad Wijaya - Senin, 15 Maret 2021 | 08:25 WIB

Suzuki Carry Pikap hajar tiang akibat maksa nyalip dari jalur kiri di jalan raya Parung Ciputat, Sawangan, kota Depok, (13/3/21) (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Kabin Suzuki New Carry Pikap hancur separuh usai nyalip mobil lain dari lajur kiri.

Karena ruang gerak sempit, alhasil tak sampai menyalip justru terjang tiang di sisi jalan hingga remuk serta muatan ikan lele tercecer di aspal.

Lokasinya di jalan raya Parung Ciputat, Sawangan, kota Depok, Jawa Barat, (13/3/21).

Seorang saksi mata, Bayu mengatakan, diduga pengemudi Carry yang bernama Eko kehilangan kendali usai gagal menyalip dari lajur kiri.

"Sopirnya ditanya kenapa bisa nabrak, katanya dia mau nyalip dari kiri tapi gak berhasil," jelas Bayu, (13/3/21).

Baca Juga: Suzuki Carry Ngekor Nissan Livina, Dipalang Mobil Nyeberang, Benturan Keras Berujung Luka

"Akhirnya nabrak tiang marka jalan sampe patah tiangnya," ujar Bayu.

Beruntung, pengemudi Carry Pikap nopol B 9524 ZAD tak mengalami cedera serius.

Meskipun Eko sempat terlihat linglung saat keluar kabin usai menabrak tiang tersebut.

"Sopirnya gak apa-apa sih cuma kelihatan kaya orang bingung saja. Tapi gak lama sudah sadar bisa diajak komunikasi sama orang-orang," katanya.

Sumber: https://jakarta.tribunnews.com/2021/03/13/mobil-bak-terbuka-tabrak-tiang-mengakibatkan-muatan-berisi-ikan-lele-berhamburan-ke-jalan