Benelli DONG, Skuter Listrik Imut Pengganti Divo Meluncur, Harga Segini

Antonius Yuliyanto - Minggu, 18 April 2021 | 18:50 WIB

Benelli DONG, merupakan Divo yang diganti nama (Antonius Yuliyanto - )

Diklaim mampu menempuh jarak sejauh 60 km yang sebenarnya cukup mumpuni.

Bukan ditujukan untuk transportasi jauh mungkin mengingat kapasitas DONG hanya dapat memuat 1 orang dengan kapasitas barang bawaan yang terbatas.

Dinamo 1.200 Watt DONG punya torsi sebesar 24,8 Nm. Dengan klaim kecepatan maksimal 45 km/jam.

DONG dibekali sistem key-less. Remotenya berbentuk bulat yang imut.

Baca Juga: Keeway V250FI Harga Rp 56 Jutaan, Mesin V-twin, Enak Untuk Harian?

Rangga/otomotifnet.com
Tombol-tombol pada Benelli DONG mirip dengan tombol di konsol X-BOX

Berguna untuk mengunci dan membuat motor, serta membuka bagasi belakang.

Meski begitu, tetap dilengkapi dengan anak kunci tambahan untuk membuka bagasi jika baterai pada remote habis.

Benelli juga menyematkan suara artfisial layaknya suara mesin sepeda motor konvensional.

Suara yang dihasilkan mengikuti bukaan putaran gas. Fitur ini sebelumnya sempat OTOMOTIFNET temui di United E-Motor T1800.

Rangga/otomotifnet.com
Tombol di setang kanan Benelli DONG juga mirip dengan tombol di konsol X-BOX