Intercooler Jarang Diperhatikan, Padahal Bisa Mampet, Ini Video Bukti Kotoran Dalam Salurannya

Andhika Arthawijaya - Minggu, 18 April 2021 | 22:55 WIB

Setelah carbon cleaner yang dimasukkan ke dalam intercooler Captiva didiamkan selama 15 menit, saat dituang langsung kelihatan cairannya menghitam (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com -  Intercooler pada mesin dengan turbocharger, berfungsi untuk mendinginkan udara yang diboost oleh turbo, sebelum masuk ke ruang bakar.

Tujuannya agar kualitas udara yang bercampur dengan bahan bakar dalam kondisi baik, sehingga didapat hasil pembakaran yang lebih optimal.

Nah, meski hanya dilewati udara, ternyata intercooler rentan pula dihinggapi kotoran atau kerak, yang dapat menyebabkan proses pendinginan udara jadi tidak maksimal, bahkan bisa saja mampet.

Tapi uniknya, peranti pendingin udara ini jarang sekali dilakukan perawatan oleh pemilik kendaraan.

Baca Juga: Intercooler Hanya Dilewati Udara Buat Didinginkan, Perlukah Digurah?

Ibnu/Otoproduk
Ilustrasi intercooler Chevrolet Captiva 2017 yang tengah dibongkar untuk digurah.

Padahal sangat dianjurkan untuk membersihkan intercooler secara berkala.

Seperti pada video yang kami sertakan dalam artikel ini, dimana intercooler milik Chevrolet Captiva keluaran 2012 coba digurah bagian dalamnya menggunakan carbon cleaner.

Hasilnya, terbukti kotoran bahkan kerak yang ada pada saluran bagian dalamnya langsung rontok berwarna hitam pekat.

Untuk lebih jelasnya, langsung saja dikepoin videonya ya gaes! Silahkan beri masukan dan komentar Anda pada kolom komentar.

Like jika Anda suka tayangan ini, dan monggo share videonya untuk bantu kanal ini agar dapat terus menyajika informasi-informasi menarik seputar dunia otomotif. Selamat menyaksikan!