Toyota Avanza Ngekor Bus Transjakarta, Ambil Kiri Tusuk Beton, Tembus ke Mesin

Irsyaad Wijaya - Rabu, 28 April 2021 | 13:25 WIB

Toyota Avanza tusuk beton separator busway di Jalan Raya Ahmad Yani, Pulogadung, Jakarta Timur karena membuntuti bus Transjakarta (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Toyota Avanza tusuk beton separator busway saat ngekor bus Transjakarta.

Tampak beton sampai tembus ke mesin usai menyobek bumper, evaporator AC dan radiator.

Insiden ini disebutkan terjadi di Jalan Raya Ahmad Yani, Pulogadung, Jakarta Timur, (27/4/21).

Pandangan Arif, pengemudi Avanza nopol B 1291 URE tersebut terhalang karena tindakannya membuntuti bus Transjakarta.

"Jadi belakang bus Transjakarta dan saya ambil kiri tiba-tiba langsung nyangkut," ucap Arif di lokasi, (27/4/21).

Baca Juga: Toyota Avanza Tak Berdaya, Hancur Tendang Beton Pembatas Jalur Sepeda di Sudirman

"Saya nggak ngelihat separator busway. Saya dari kantor Sunter mau ke Cawang saya nggak ngelihat sama sekali ada separator busway, tiba-tiba nabrak," jelas Arif.

Atas insiden ini, satu orang penumpang Avanza dilarikan ke Rumah Sakit lantaran mengalami luka ringan pada bagian dada dan syok akibat kecelakaan.

Selanjutnya, Avanza dievakuasi petugas lantas Polrestro Jakarta Timur.

"Di dalam penumpang ada 2 orang. Satu orang dibawa ke rumah sakit, kawan kerja saya, mungkin lukanya di dada karena tertarik seat belt dan airbag," tandasnya.

Sumber: https://jakarta.tribunnews.com/2021/04/27/pengemudi-avanza-tabrak-separator-busway-di-pulogadung-satu-orang-dilarikan-ke-rs