Masih Stabil, Pasaran Yamaha All New R15 V3 Bekas Mulai Segini

Irsyaad W,Muslimin Trisyuliono - Senin, 16 Agustus 2021 | 12:30 WIB

Yamaha All New R15 di showroom KJV Motosport Tamini (Irsyaad W,Muslimin Trisyuliono - )

Otomotifnet.com - Salah satu referensi cari sport fairing 150 cc bekas ada Yamaha All New R15 V3.

Sebab masih memiliki nilai jual kembali cukup stabil di pasaran motor bekas.

Menurut Achmad Chaniful Fuadi, Marketing Showroom Motor Bekas KJV Motosport Tamini, Jakarta Timur, Yamaha R15 cukup laris di pasar motor bekas.

"Yamaha R15 banyak peminatnya untuk motor 150 cc banyak yang suka di modelnya. Kalau lagi ramai bisa keluar 15 sampai 20 unit sebulan," ujar Fuadi, (12/8/21).

Terkait harga, Fuadi menjelaskan pasaran Yamaha R15 V3 bekas cukup murah, apalagi jika mencari keluaran awal.

Baca Juga: Yamaha YZF-R15 V4 Tertangkap Kamera, Terkuak Seperti Ini Sosoknya

Seperti Yamaha R15 V3 lansiran 2017 di showroom KJV Motosport Tamini kisaran Rp 20 jutaan.

"Untuk di showroom cabang kami ready 3 unit lansiran 2017 buka harga Rp 22,9 juta warna hitam, 2018 Rp 25,3 juta warna hitam, 2019 warna biru buka harga 28,3 juta," ucap Fuadi.

Sedangkan, bagi yang mencari Yamaha R15 V3 bekas tahun muda, harganya masih cenderung lebih mahal dan unitnya juga cukup langka di pasar motor bekas.

"R15 lansiran 2020 kami belum pernah masuk, tapi untuk 2021 di cabang Bandung ada buka harga Rp 32 juta," terangnya.

Meski begitu, Fuadi mengaku untuk harga Yamaha R15 V3 saat ini cukup stabil di pasar motor bekas.