Pelek Racing VND Six Star Untuk Kawasaki Ninja 150 RR, Bobot Ringan, Desain Sporty

Panji Nugraha - Senin, 4 Oktober 2021 | 20:12 WIB

Kawasaki Ninja 150 RR menggunakan pelek racing VND Six Star (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - VND Racing kembali menggebrak dunia part aftermarket di Indonesia dengan mengeluarkan pelek racing yang diklaim punya bobot ringan dan bikin tampilan motor makin sporty.

VND Racing belum lama ini meluncurkan pelek VND Six Star untuk Kawasaki Ninja 150 RR.

VND untuk Otomotif
Pelek VND Six Star memiliki bobot yang lebih ringan

Seperti namanya Six Star, desainnya memiliki palang lima seperti bintang namun dibuat miring, yang saat dipasangkan di Ninja 150 RR jadi terlihat racy abis.

"Kelebihan dari pelek VND Six Star ini memiliki bobot yang ringan! Berat pelek depan hanya 3,55 kg dan belakang 4,85 kg," ujar Vendy, owners VND Racing kepada Otomotifnet.

Baca Juga: Pelek Jari-Jari VND Racing Untuk ADV 150, Bikin Tampilan Mirip Moge

VND untuk Otomotifnet
Pelek VND Six Star sudah ber-SNI sehingga soal kualitas tak diragukan lagi

Bahan pelek ini terbuat dari aluminium alloy yang dibentuk menggunakan mesin CNC berteknologi Jepang, sehingga lebih presisi dan rapi.

Untuk warna pelek ini tersedia dalam beberapa pilihan, mulai Gold Matte, Black Glossy, White, Orange dan Green dengan ukuran depan 215x17 serta belakang 300x17.

VND untuk Otomotifnet
Tersedia pilihan warna Gold Matte, Black Glossy, White, Orange dan Green

"Cara pasangnya juga tinggal plug and play, tanpa ada ubahan. Pelek ini juga sudah berstandar SNI, sehingga kualitasnya tidak diragukan lagi," promisi Vendy.

Harga pelek VND Six Star ini dibanderol dengan harga Rp 2.650.000, bila beli melalui link ini akan ada diskon loh! Buruan..

VND untuk Otomotifnet
Bobot total pelek VND Six Star hanya 8,4 kg