Selain itu, “Karena tidak ada frame, maka wiper frameless tidak akan berkarat dan tampilan mobil pun akan lebih simple,” ujar Cahyadi Putra, punggawa gerai aksesori Graha Mobilindo di Kalimalang, Jakarta Timur.
Namun desain yang lebih modern tersebut bukan berarti tanpa kekurangan.
Menurut beberapa pemakainya, wiper frameless dianggap tidak lebih baik dari wiper konvensional untuk urusan kemampuan menyapu air.
Seiring usia pakai, kadang hanya bagian tengah saja yang kuat menekan kaca.
Baca Juga: Karet Wiper Yang Tak Bagus Harus Cepat Diganti, Nih Tanda-tandanya
Sehingga menurunkan kemampuannya dalam menyapu air secara luas.
Selain itu, Anda harus mengeluarkan kocek lebih dalam untuk membeli wiper jenis frameless.
Karena umumnya wiper frameless dihargai nyaris dua kali lipatnya wiper standar.
Ok, lanjut bahas wiper standar atau konvensional, lantaran menggunakan besi sebagai frame, wiper tipe ini justru dianggap lebih terjaga tekanannya pada kaca.