Intip Bursa Pembalap MotoGP 2023, Beberapa Nama Potensi Pindah Tim

Rezki Alif,Irsyaad W - Selasa, 25 Januari 2022 | 10:56 WIB

Daftar sementara pembalap MotoGP 2022 (Rezki Alif,Irsyaad W - )

Karena hingga tahun 2021, RC213V masih dianggap hanya cocok untuk Marc Marquez saja.

4. Suzuki

Suzuki-Racing.com
Joan Mir dan Alex Rins yang sukses jadi juara di MotoGP Eropa 2020

Kombinasi Joan Mir dan Alex Rins berpeluang besar dipertahankan Suzuki di musim 2023.

Meskipun performa keduanya sempat turun di MotoGP 2021 kemarin.

Tapi Suzuki harus benar-benar berbenah jika ingin Joan Mir bertahan.

Karena Honda siap merebut Mir andai Suzuki tak mampu menuruti keinginannya.

Beda cerita dengan Alex Rins, mesti perbaiki performa jika masih ingin menunggangi GSX-RR.

5. KTM

MOTOGP.COM
Pembalap Red Bull KTM, Brad Binder, berpose sebagai juara balapan MotoGP Austria 2021 di Red Bull Ring, Minggu (15/8/2021).

Brad Binder dipastikan aman karena kontraknya dengan KTM baru berakhir di 2024.

Penampilannya biasa, tapi konsistensi membuatnya menempati peringkat 6 klasemen MotoGP 2021.

Sedangkan Miguel Oliveira sebenarnya dianggap lebih potensial dari Binder.

Sayangnya Oliveira mengalami cedera yang mengganggunya di 2021.

Dampaknya hingga berpengaruh ke raihan KTM yang juga menurun.

Duet Binder-Oliveira tampaknya takkan berubah di 2023.

Begitu juga tim satelit Tech3 KTM dengan Remy Gardner dan Raul Fernandez.

6. Aprilia

Instagram maverick 12official
Aprilia tengah berusaha membuat Maverick Vinales segera debut di MotoGP 2021.

Pada 2023, Aprilia lah yang diduga kuat akan merombak pembalapnya.

Aleix Espargaro sempat berniat pensiun mungkin saja akan pergi usai musim 2022 berakhir.

Sementara Maverick Vinales kemungkinan masih akan membela Aprilia di 2023.

Jika Espargaro pergi, Aprilia harus segera mencari pengganti sepadan.

Baca Juga: Musim 2022 Belum Juga Mulai, Jorge Martin Ngaku Sudah Dikontak Pabrikan Untuk 2023