Sesuai Dugaan, Ini Hasil Adu Performa Honda HR-V RS Turbo Lawan HR-V 1.8

Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 28 Maret 2022 | 10:50 WIB

All New Honda HR-V RS Turbo (Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Otomotifnet.com - Menarik bila melakukan komparasi antara Honda HR-V 1.8 dengan All New Honda HR-V RS Turbo, sebagai penggantinya di varian tertinggi.

Untuk Honda HR-V RS Turbo memiliki spek empat-silinder 1.498 cc berteknologi VTEC Turbo.

Sedangkan mesin Honda HR-V 1.8, dibekali mesin 4 silinder SOHC. 

Mulai dari tenaga, mesin turbo HR-V RS mampu menghasilkan tenaga 177 dk/6.000 rpm.

Lebih perkasa dari mesin HR-V 1.8 Prestige yang hanya bertenaga 139 dk/6.500 rpm.

Lalu soal torsi, mesin turbo HR-V RS mampu memuntahkan 240 Nm/1.700-4.500 rpm.

Lagi-lagi lebih ngejambak dari torsi HR-V 1.8 yang cuma 169 Nm/4.300 rpm.

GridOto.com
Honda HR-V 1.8 Prestige.

Artinya, mesin HR-V RS Turbo unggul tenaga 38 dk dan torsi 71 Nm dari HR-V 1.8 Prestige.

Untuk akselerasi, HR-V 1.8 Prestige mencetak 0-100 km/jam dalam waktu 10,5 detik.

F Yosi/Otomotifnet
HR-V RS mengusung Mesin 1.5L VTEC TURBO.

Sedangkan, Honda HR-V RS Turbo catatkan waktu 8,6 detik untuk akselerasi 0-100 km/jam. 

Ini membuktikan walaupun kapasitas lebih kecil, dengan dijejalkan turbo, Honda HR-V RS Turbo bisa lebih powerful dan lebih enteng saat berakselerasi.