Honda ZR-V Dijual Mulai September 2022, Mesin Turbo dan Hybrid AWD, Indonesia Kapan?

Panji Nugraha - Senin, 18 Juli 2022 | 13:15 WIB

Honda ZR-V bakal dijual di Jepang mulai September 2022 (Panji Nugraha - )

 Otomotifnet.com - Honda ZR-V diumumkan akan mulai dijual di bulan September 2022 mendatang.

Honda ZR-V ini akan mulai dijual untuk pasar Jepang oleh Honda Motor Co., Ltd.

Untuk pasar di luar Jepang, Honda ZR-V baru dijadwalkan akan dilaunching di Eropa tahun 2023, sedangkan di China sudah dijual duluan dengan wujud Honda HR-V versi Amerika Serikat.

Sedangkan untuk pasar Indonesia nampaknya masih belum masuk kedalam radar penjualan Honda ZR-V.

Honda
Bentuk fascia Honda ZR-V

Nampaknya Honda Indonesia lebih tepatnya PT Honda Prospect Motor (HPM) masih fokus mematangkan Honda SUV RS Concept yang digaungkan pesaing berat Daihatsu Rocky dan Toyota Raize.

Honda ZR-V mempunyai dua pilihan varian mesin.

Honda
Interior Honda ZR-V

Yaitu mesin bensin berkapasitas 1.5 liter turbo dengan transmisi CVT.

Kemudian ada pilihan mesin hybrid yaitu Sports e: HEV berkapasitas 2.0 liter direct injection segaris serta two-motor hybrid system.

Tampilan belakang Honda ZR-V

Honda ZR-V juga menghadirkan fitur real-time AWD yang dapat digunakan di berbagai kondisi jalan seperti bersalju.

Baca Juga: NJKB Mobil Baru Misterius Diduga SUV RS Concept, Honda Kasih Penjelasan Begini