Oleh karena itu, untuk menghindari hal serupa, KIA mengambil langkah untuk tidak menjual KIA Carens diesel 1.500 cc ke Indonesia.
"Jadi sebagai alternatif kami memasukkan yang mesin 1.500 cc bensin," tuturnya.
Sebagai informasi, KIA Carens resmi dijual di Tanah Ai dengan dua pilihan mesin bensin.
Yakni mesin Kappa 1.400 cc turbo yang bertenaga 138 dk dan torsi 242 Nm.
Sementara mesin Smartstream 1.500 cc mampu menyemburkan tenaga 113 dk dan torsi 144 Nm.
Bicara harga, KIA Carens 1.5L IVT 7 Seater dibanderol Rp 389 juta.
Sedangkan KIA Carens 1.4L Turbo DCT Captain Seat dihargai Rp 448 juta.
Harga di atas on the road (OTR) DKI Jakarta.
Baca Juga: KIA Carens Meluncur, Ada Pilihan Mesin Diesel 1.500 Cc, Harga Setara Kijang Innova