Moto Guzzi Boyong V7 Custom Karya Gearhead Monkey Garage ke KUSTOMFEST 2022

Rangga Kosala - Minggu, 2 Oktober 2022 | 14:05 WIB

Moto Guzzi V7 Stone custom kerjasama dengan Gearhead Monkey Garage (Rangga Kosala - )

Tangki bensin standar pun ikut diganti warnanya.

Soal kelir yang digunakan ternyata bisa disesuaikan dengan keinginan customer.

Rangga/Otomotifnet
Tangki bensin tak luput kena sentuhan warna baru

Kedua sisi suspensi tak kelewatan diganti oleh Iman supaya rasa customnya lebih kental.

Suspensi depan upside down berikut double shock di belakang menggunakan Ohlins khusus V7.

Rangga/Otomotifnet
Dual shock di belakang pakai Ohlins khusus untuk V7

Sementara itu mesin relatif tidak diotak-atik, hanya silencer knalpot saja yang diganti jadi lebih kecil ukurannya.

Suaranya kini lebih gahar!

Rangga/Otomotifnet
Silencer diganti jadi lebih kecil dan pendek, suaranya lebih gahar!

"Ini mesin baru, 853 cc, mesinnya enak banget, powernya oke banget, ada traction control ada ABS juga, jadi menurut saya ini motor udah perfect. Cuman saya ingin membuat lebih personal," tambahnya.