Kepala Truk Kontainer Melintir Hebat, Toyota Avanza Terselamatkan

Irsyaad W - Kamis, 26 Januari 2023 | 15:30 WIB

Kepala truk kontainer melintir gagahi trotoar demi selamatkan Toyota Avanza di depannya yang melakukan pengereman mendadak (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Kepala truk kontainer nopol L 8565 UF melintir hebat.

Sampai-sampai menggagahi trotoar demi selamatkan Toyota Avanza di depannya.

Kecelakaan tersebut terjadi di Jl Ir Arlala Kendari Beach, Sulawesi Tenggara, (24/1/23).

Saat insiden terjadi, truk kontainer melaju dari Tapak Kuda menuju kota Lama.

Kasatlantas Polresta Kota Kendari, AKP Rudika Harto Kanajiri beberkan kronologinya.

Ia mengatakan, penyebab truk kontainer melintir itu karena sopir menghindari Avanza di depannya.

"Secara tiba-tiba (Avanza,-red) berhenti karena memberikan jalan kendaraan lain dari arah sisi kiri (gazebo depan) sehingga mengakibatkan kecelakaan lalu lintas," tuturnya.

Beruntung kata Rudika, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

Hanya saja ada sedikit kerusakan pada bodi kabin truk kontainer tersebut.

"Untuk kerugian ditaksir sekitar Rp 2 juta," tuturnya

Usai insiden, Polisi sudah olah TKP dan mengevakuasi truk kontainer tersebut.

Baca Juga: Nyawa Balita Tak Terselamatkan, Tragedi Truk Kontainer Jalan Mundur Tanpa Sopir

Sumber: https://sultra.tribunnews.com/2023/01/24/hindari-mobil-avanza-yang-melintas-mobil-kontainer-tabrak-trotoar-jl-ir-alala-kendari-rugi-rp2-juta