"Ya cuaca kali ini sangat mendukung. Sejauh ini belum ada komplain yang ia terima dari Dorna. Hal itu menandakan bahwa cuaca di Sirkuit Mandalika hari ini bagus," kata Andi.
Andi juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk bersama-sama berdoa agar rangkaian kegiatan balapan di Sirkuit Mandalika bisa berjalan lancar.
"Semoga ya. Kami mengajak masyarakat untuk sama-sama berdoa agar semoga yang terbaik. Tetapi kalau hujan saya kira semua pebalap sudah siap," kata Andi.
Andi menjelaskan, lintasan Sirkuit Mandalika sudah terbukti aman digunakan dalam berbagai kondisi cuaca.
Ia juga merasa tidak khawatir jika pada final Race Minggu (5/3/2023) turun hujan.
"Sudah beberapa kali hujan kan, dan sudah terbukti permukaan lintasan mampu mengalirkan air dan menyerap air dengan cepat. Kalau hujan pasti pimpinan tim menyarankan untuk balapan basah dan ganti ban basah," kata Andi.
Baca Juga: 104 Ton Logistik WSBK Mandalika 2023 Tiba di Lombok, Pembalap dan Kru Berdatangan