Otomotifnet.com - Ajang modifikasi CustoMAXI x Yard Built 2023 resmi ditutup pada Sabtu (10/6/2023). Acara ini kembali digelar secara offline setelah beberapa tahun belakangan diadakan online akibat pandemi Covid-19.
Setelah bersaing ketat selama tiga bulan terakhir, para peserta yang tersisa akhirnya dinobatkan sebagai pemenang. Pada kategori Master Class AEROX, hadiah senilai Rp 15 juta disabet oleh pria asal Kalimantan Timur, Boy Noorliansyah.
Untuk memenangkan kompetisi ini, Boy menyiapkan berbagai strategi. Salah satunya, mengadopsi desain bodi ala motor pembalap Valentino Rossi di ajang MotoGP 2006. Tak tanggung-tanggung, logo unta dan tulisan “Camel” terpampang jelas pada bagian muka dan bodi AEROX kesayangannya tersebut.
“Selain terinspirasi dari momen MotoGP, saya sendiri memang gemar menggunakan motor Yamaha. AEROX ini motor ketiga saya,” ujar Boy ketika ditemui dalam ajang Grand Final CustoMAXI x Yard Built 2023 di Cibinong City Mall, Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Pangkas 13 Finalis, Berikut Daftar Pemenang Customaxi x Yard Built 2023
Guna memberi kesan gahar, Boy merombak hampir semua sektor, mulai dari penambahan kaki-kaki kekar, lapis carbon di body kasar, hingga penambahan winglet yang proporsional di bodi motor.
“Ada penambahan kamera belakang ala MotoGP untuk memudahkan mengemudi,” jelasnya.
Ubahan lain yang juga tampak mencolok terlihat dari area ban yang besar dan mengkilap. Boy mengaku telah mengganti ban bawaan dengan merek Pirelli Diablo Rosso 120/70 dan 160/70. Keduanya juga menggunakan custom ring berukuran 15 inci.
Ia juga ikut mengganti sejumlah komponen berkendara, mulai dari custom CVT, ART, piringan belakang sebelah kiri, hingga knalpot Akrapovic Mega Phone.
“Sok depan sudah diganti menggunakan USD KTC, sementara bagian belakang menggunakan sok Ohlins Jupiter MX,” ungkapnya.
Meski sudah berhasil menyabet gelar juara, Boy rupanya belum berpuas hati. Menurutnya, ia akan kembali berpartisipasi dalam ajang CustoMAXI selanjutnya, dengan gebrakan lain yang tak kalah memukau.
“Bersyukur banget bisa juara di kompetisi ini. Ke depan, saya masih ingin berpartisipasi lagi dengan gebrakan lainnya,” pungkasnya.