Otomotifnet.com - Awal perjalanan PO PT Mahendra Transport Indonesia (MTI) milik Rian Mahendra sudah mendapat kritik dari penumpangnya.
Diketahui PO MTI milik Rian Mahendra sudah melayani penumpang rute Jakarta-Pekalongan kelas Patas.
Dilansir dari akun Instagramnya @rianmahendra83, Rian mengaku lagi senang-senangnya atau happy terima masukan soal fasilitas dalam busnya.
"Lagi senang-senangnya menerima masukan dan saran, maklum bus second pasti banyak kurangnya pada awalnya," ujar pria yang akrab disapa Mas Boy ini (27/6/2023).
Ia mengaku senang menerima banyak masukan dari para penumpangnya seperti toilet yang kurang bersih hingga suspensi busnya yang oleh penumpang dirasakan gemblodak alias keras.
Menurutnya, partisipasi dan masukan oleh penumpang membuat segala kelemahan di layanan transportasi busnya bisa ditangani cepat.
"Tapi, semua kekurangan akan semakin cepat teratasi kalau penumpang mau peduli dengan memberikan keluhan atas semua ketidaknyamanan yang dirasakan oleh mereka selama perjalanan. Terimakasih sudah membuat kami semakin baik," katanya.
Mahendra Transport sudah resmi meluncurkan armada bus AKAP-nya dengan rute Jakarta-Pekalongan.
Rian Mahendra mengatakan, peluncuran layanan tersebut diharapkan berkontribusi terhadap penciptaan lapangan kerja.
"Saya dikasih kesempatan sama Allah untuk membuka lapangan kerja," ujarnya saat peluncuran PO Mahendra Transport di kawasan Cawang, Jakarta, Kamis (8/6/2023) lalu.
PO Mahendra Transport saat ini diperkuat lima armada bus bermesin belakang dilengkapi fasilitas AC, kursi reclining seat dan toilet.
Rute lintasan bus ini adalah Banyuputih, Pekalongan, Kajen, Karanganyar, Wiradesa, Comal, Pemalang, Tegal, Cirebon.
Baca Juga: Viral Sopir Bus Bilang Mending Hilangkan Nyawa Penumpang Mobil Kecil, Rian Mahendra Berkomentar