Begal Motor di Medan Mending Ganti Kerjaan Lain, Prajurit TNI Turun Gunung Siap Basmi

Ferdian - Minggu, 16 Juli 2023 | 19:30 WIB

Ilustrasi begal motor. Sering Meresahkan Warga, Polisi Ringkus Para Pelaku Begal Sadis (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Keringat dingin begal motor di Medan bakal mengucur deras.

Ini setelah Kodam I Bukit Barisan melalui Detasemen Intel Kodam I/Bukit Barisan (Deninteldam I/BB) siap turun gunung memberantas begal dan geng motor di Medan.

Komandan Deninteldam I/BB, Letkol Inf Jontra Gulto mengatakan, langkah tersebut dilakukan untuk membantu kepolisian dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat.

"Kita telah menyebar anggota untuk membantu Polri, dalam hal ini Polrestabes Medan untuk mengatasi begal sesuai permintaan Wali Kota Medan, Bobby Nasution," kata Kontra (15/7/2023).

kompas.com
Ilustrasi Prajurit TNI AD

Jontra pun memastikan, ia telah menginstruksikan kepada anggotanya agar memberi tindakan tegas dan terukur kepada pelaku begal dan geng motor.

"Perlunya tindakan tegas terukur bagi pelaku kriminal. Jika masih sering terjadi, tindakan di lapangan akan diterapkan tanpa ragu," ujar Jontra.

Sementara itu, Kapendam I Bukit Barisan, Kolonel Rico J Siagian menjelaskan, alasan TNI turun tangan dalam pemberantasan begal di Kota Medan karena diminta Forum Komunikasi Daerah (Forkompinda).

Ia menyampaikan, tim khusus pembasmi begal telah disebar sejak seminggu terakhir, namun Rico enggan membeberkan jumlah anggota yang diterjunkan.

"Atas permintaan Forkopimda. Sudah semingguan, salah satu tugasnya patroli dan membubarkan geng motor," ucap Jontra.

Baca Juga: Adu Mekanik Lawan Begal Motor di Medan, Edy Rahmayadi Belikan Satpol PP Senjata, Parang Keok

Sumber: https://medan.kompas.com/read/2023/07/15/172624778/kala-tni-turun-tangan-basmi-begal-dan-geng-motor-di-medan?page=all#page2