Inilah Urutan Yang Benar Untuk Merotasi Ban Mobil Hingga Ke Ban Serep

ARSN - Sabtu, 19 Agustus 2023 | 12:00 WIB

Ilustrasi. Ban mulai botak sebaiknya segera lakukan rotasi ban (ARSN - )

Otomotifnet - Gak tau cara merotasi ban mobil diesel atau bensin yang benar?

Ini dia urutan yang benar untuk merotasi ban mobil diesel atau bensin yang benar.

Kita kerap mendengar istilah rotasi pada ban mobil.

Rotasi ban mobil adalah proses menukar posisi pada keempat roda mobil.

Tujuannya, agar tapak ban mobil bisa habis merata.

"Tapi rotasi ban juga dipengaruhi oleh penggerak roda," ujar Kevin Sulaiman dari toko ban Ottoban Indonesia, Mampang, Jakarta Selatan.

Karena baik roda depan atau roda belakang masing-masing mendapat beban tergantung sistem penggeraknya.

"Oleh karena itu keausannya bisa berbeda-beda," sambung Kevin.

Pada mobil penggerak roda depan, ban depan akan cenderung lebih cepat habis.

Angga Raditya
Ilustrasi ban serep atau ban cadangan mobil, sebaiknya dirotasi agar karet ban tetap elastis

Penyebabnya, "Roda depan mendapat beban ganda, yaitu sebagai roda penggerak (penarik) dan berbelok," ujar Bowie dari toko ban BNT Pro Ban, Bintaro, Tangerang Selatan.

Otomatis ban depan akan lebih cepat aus dibandingkan ban belakang.

Solusinya ban depan bisa ditukar ke belakang dan sebaliknya, namun bisa juga ditukar menyilang.

Jika ingin merotasi dengan ban cadangan, maka langkah-langkahnya menjadi berikut :

1. Ban depan kanan menjadi ban cadangan
2. Ban depan kiri mundur ke belakang kiri
3. Ban belakang kanan maju ke depan kiri (Cross)
4. Ban belakang kiri maju ke depan kanan (Cross)
5. Ban cadangan menjadi ban belakang kanan

 

Baca Juga: Enggak Nyangka, Hal Sepele Ini Wajib Dilakukan Setelah Ganti Sokbreker Mobil

Sumber: https://www.gridoto.com/read/223867652/cara-rotasi-ban-mobil-penggerak-roda-depan-termasuk-rotasi-ban-serep?page=all