Warna Spesial Hyundai Stargazer X Perlu Dirawat Khusus, Ini Panduannya

Rendy Surya - Kamis, 31 Agustus 2023 | 18:45 WIB

Hyundai Stargazer X (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com – Hyundai Stargazer X memiliki 2 pilihan warna spesial, Gravity Gold Matte dan Optic White Matte di luar 5 warna regular lainnya.

Disebut spesial lantaran punya finishing matte atau dof, yang bikin tampilannya berbeda.

Sebagai informasi, warna Gravity Gold Matte dan Optic White juga menjadi pilihan warna pada mobil listrik Hyundai IONIQ 5.

Lantaran warnanya spesial, Hyundai Stargazer dengan 2 warna eksterior ini lebih mahal Rp 3,5 juta dari harga Stargazer X biasa.

HMID
Hyundai Stargazer X

Hyundai Stargazer X sendiri ditawarkan dalam dua varian, Style IVT Rp 325.600.000 dan Prime IVT Rp 336.200.000.

Menurut Putra Samiaji, Head of After Sales Department PT. Hyundai Motors Indonesia, warna-warna spesial ini memerlukan perhatian khusus dalam perawatannya.

“Ada beberapa hal yang mesti diperhatikan utamanya dalam perawatan harian seperti cuci mobil,” terang Putra saat momen Media Test Drive Stargazer X (29/8/2023).

Berikut ini beberapa ritual perawatan warna spesial:

  1. Bilas sisa kotoran dengan air, sebelum mulai mencuci permukaan mobil
  2. Cuci permukaan mobil dengan sabun dan bersihkan sisa busa dengan wash pad atau sponge.
  3. Keringkan permukaan bodi mobil menggunakan handuk microfiber.
  4. Tidak dianjurkan menggunakan sikat kasar.
  5. Saat melakukan pencucian di cucian otomatis tidak diperbolehkan menggunakan mode sikat (scratch dan gloss).

Rendy/Otomotifnet
Hyundai Stargazer X Media Test Drive

Lantas ada beberapa petunjuk mengenai kontaminasi:

  1. Tissue alkohol atau IPA direkomendasikan untuk menghilangkan kontaminasi secara umum.
  2. Kotoran burung, gemuk, minyak pada permukaan matte harus segera dihilangkan untuk menghindari cacat kilap.
  3. Kontaminasi tar. Penghilang khusus tar atau noda aspal diperlukan untuk permukaan yang terkontaminasi komponen tar.

Ada juga larangan dalam perawatan bodi Stargazer X warna spesial:

  1. Cuci Uap tidak diperbolehkan. Lantaran noda bisa muncul setelah pencucian uap, karena komponen berminyak pada permukaan mudah menempel pada lapisan cat dengan pemanasan.
  2. Perawatan lilin/Wax. Penggunaan bahan kimia perawatan lilin/wax tidak disarankan pada pencucian mobil, lantaran bikin lapisan cat matte bisa mengkilap.