Bikin Meleleh, Berkat Nostalgia Kijang Super Coupe Ini Berdiri Tegap

Iday - Rabu, 22 November 2023 | 14:30 WIB

Modifikasi Kijang Super 1996 (Iday - )

Beralih ke bumper depan belakang, part ini diganti baru semua.

Ferdy juga menambahkan aerobug replika JAOS di kap depan, sekaligus juga pasang foglamp PIAA Rally yang ada wipernya.

“Headlamp-nya juga dari PIAA, kalau washer lamp punya OEM Toyota Land Cruiser, “ jelasnya.

Di bagian kaki-kaki, velg pakai Manaray Turbina S 14 inci yang didapat dalam kondisi NOS. 

Seluruh part suspensi juga sudah ganti baru dengan komponen orisinal plus tambahan rear stabilizer.

Berlanjut ke kabin, sepasang jok Recaro LX Spectrum orange dipasang di FAF Garage
berikut setir Nardi 3 spoke.

Kyn/OTOMOTIF
Modifikasi Kijang Super 1986

Pada versi aslinya dulu, mobil ini belum pakai seatbelt. Maka kini seatbelt automatic ikut dipasang.

Selain itu juga pakai boks konsol tambahan.

“Ini juga aksesoris Super Kijang dulu, konsol boks tambahan, aslinya nggak ada, kosong aja,” bilangnya.

Sementara mesin 5K bawaan Kijang yang legendaris, dioverhaul total agar aman dipakai kapan
saja dan ke mana saja.

“Mesinnya kan bandel banget, nggak pernah rusak. Cuma biar aman saja,” pungkasnya. (kyn)

Kyn/OTOMOTIF
Kijang Super 1986