Aki Mobil Soak Di Jalan, Abang Grab Siap Antar Dan Pasang

Raspati Dana - Kamis, 21 Desember 2023 | 10:00 WIB

Bosch bekerjasama dengan Grab Indonesia hadirkan layanan pesan antar aki mobil (Raspati Dana - )

Otomotifnet.com - Kejadian mobil tiba-tiba mogok di jalan dan tidak mau dihidupkan karena aki soak, bisa saja terjadi pada Anda saat melakukan perjalanan.

Untuk mengatasi hal tersebut, Bosch bekerjasama dengan Grab Indonesia meluncurkan layanan otomotif melalui GrabMart.

Layanan tersebut berupa penyediaan sekaligus pemasangan aki mobil dengan waktu pengiriman yang diklaim cepat.

"Bosch terus berfokus pada pemanfaatan teknologi guna mendorong inovasi di sektor otomotif,"

"Kolaborasi Bosch dengan Grab Indonesia merupakan momen transformasi dalam industri otomotif Indonesia," kata Pirmin Riegger, Managing Director of Bosch in Indonesia dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Senin (18/12/2023).

Grab Indonesia
Tampilan layanan pemesanan aki mobil di aplikasi Grab melalui menu GrabMart

Konsumen cukup membuka aplikasi Grab, memesannya via GrabMart, lalu mekanik dari Bosch akan datang mengantarkan sekaligus memasangkan aki di mobil konsumen.

Griselda Iwandi, Country Director of Automotive Aftermarket Bosch in Indonesia menyebutkan, pihaknya menargetkan konsumen bisa mendapatkan aki yang dibelinya sekitar 30-120 menit (tergantung lokasi pemesanan).

Kemudian untuk harga yang ditawarkan dinilai kompetitif dibandingkan membeli langsung ke toko, serta gratis instalasi tanpa dikenakan biaya tambahan.

Telah tersedia rangkaian aki untuk berbagai merek mobil seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander dan Pajero, serta Toyota Innova dengan harga mulai dari Rp 800.000 sampai Rp 4.000.000.

Pembayaran dapat dilakukan oleh konsumen melalui dompet digital, transfer, atau kartu kredit.

Grab Indonesia
Layanan pesan dan instalasi aki mobil Bosch di Grab Indonesia baru tersedia di area Jabodetabek

Untuk saat ini, layanan baru dari Bosch tersebut baru bisa dimanfaatkan di area Jabodetabek dan berlaku di hari dan jam kerja saja.

Kedua belah pihak akan mengevaluasi perkembangan bisnisnya.

Tak menutup kemungkinan kemudahan ini bisa dinikmati oleh pelanggan di berbagai daerah lain dan memiliki waktu operasional hingga 24 jam. 

Baca Juga: Sebelum Liburan, Ada Baiknya Kenali Cara Jumper Aki Mobil, Dijamin Berguna