Nah, berikut ini ada tips untuk menjaga dan merawat turbo agar tetap awet.
1. Harus Bersih
Pabrikan mobil sebenarnya sudah mengoptimalkan fisik dan kerja dari turbo itu sendiri.
Selama kita selalu mengikuti prosedur dan rutin servis berkala dari pabrikan, pasti turbo lebih awet.
Terbukti mobilnya sejak baru belum pernah bermasalah dengan turbonya.
Contohnya soal bahan bakar, diesel common-rail memang sangat disarankan pakai bahan bakar solar rendah sulfur.
Kotoran yang terbawa dari ruang bakar menuju turbo akan berpotensi merusak piranti itu.
Selain itu, kotoran juga bisa terbawa dari intake. Itu kenapa kita juga harus menjaga kebersihan filter udara, supaya kotoran tidak terhisap mesin.
Penggunaan filter udara yang hambatan sedikit, akan membawa kotoran kasar hingga ke turbo.