Pas Buat Mudik Lebaran, Ini Daftar Harga Mobil Bekas Toyota Calya 2017

ARSN - Jumat, 22 Maret 2024 | 19:00 WIB

Segini harga mobil bekas Toyota Calya di pasaran (foto ilustrasi) (ARSN - )

Otomotifnet.com - Yang mau mudik Lebaran nanti ingin punya mobil baru kondisi bekas harga murah bisa lirik Toyota Calya 2017 ini.

Di bursa mobil bekas (mobkas) Toyota Calya 2017 cuma dibanderol mulai Rp 90 juta.

Modal Rp 85 juta, Toyota Calya 2017 Kondisi mulus sudah bisa dipinang.

Di pasaran, Toyota Calya terdiri dari 2 varian yaitu tipe E dan G.

Salah satu mobil LCGC (Low Cost Green Car) yang banyak diminati dan dipakai adalah Toyota Calya.

Untuk pilihan transmisi, Toyota Calya diberi pilihan transmisi manual (M/T) dan otomatis (A/T).

Toyota Calya A/T memakai transmisi matik konvesional 4-percepatan, dan Calya M/T memiliki 5-percepatan.

Untuk perawatan mesinnya, Disarankan untuk ganti oli setiap 30.000 kilometer maksimal 40.000 kilometer.

Apalagi yang rutenya sering kena macet, itu kan mencapai kilometernya lebih lama.

Untuk perawatan berkala ganti oli transmisi matik cukup hanya dengan ganti secara konvensional saja, tidak perlu flushing (kuras).

Di pasaran, bisa dibilang mobil bekas Toyota Calya banyak dicari orang.

Pasaran harga Toyota Calya masih cukup stabil karena bisa dibilang mobil tersebut bandel.

Irit bahan bakar dan mampu menampung 7 orang penumpang.

Toyota Calya diperkenalkan sejak 2016 dan sudah beberapa kali mendapat facelift.

Soal konsumsi bahan bakar, Toyota Calya bekas ini bisa kalian diandalkan.

Berikut daftar harga bekas Toyota Calya dari daftar pricelist GridOto.com.

E M/T 2017 1.200 cc, 88 dk Rp 90 juta
G A/T 2017 1.200 cc, 88 dk Rp 115 juta
G M/T 2017 1.200 cc, 88 dk Rp 105 juta

Baca Juga: Inilah Kondisi Wiper Mobil Yang Sudah Harus Diganti Sebelum Bikin Susah