Otomotifnet.com - Mesin baru Toyota akhirnya terungkap.
Toyota menciptakan mesin baru 4 silinder 1.500 cc dan 2.000 cc.
Dikatakan, nantinya mesin baru ini bisa dipakai ke truk sampai sportcar.
"Konsep di belakang dua mesin baru ini sangat berbeda dengan mesin-mesin lama Toyota di masa lalu," ungkap Hiroki Nakajima, Director, Executive Vice President, dan Chief Technology Officer Toyota disitat dari GridOto.
Dua mesin baru Toyota adalah, empat silinder 1.500 cc dan 2.000 cc yang dirancang buat elektrifikasi.
Mesin 4-silinder 1.500 cc akan tersedia dalam versi turbocharger dan naturally-aspirated (N/A).
Mesin baru ini ukuran-nya lebih kompak karena volume dan tingginya 10% lebih rendah dibanding mesin 3-silinder 1.500 cc yang beredar saat ini.
Dengan dimensi yang lebih kompak bisa bikin profil kap mesin mobil lebih rendah sehingga mereduksi hambatan udara dan meningkatkan efisiensi BBM sebesar 12% di mobil sedan.
Sementara itu yang 1.500 cc Turbo dirancang buat meng-cover area mesin 2.500 cc non-turbo yang biasa dipakai mobil membawa beban berat.
Mesin baru ini kompatibel dengan regulasi yang menuntut mesin 2.500 cc sekarang tenaganya dipotong 30%.
Mesin 1.500 cc Turbo ini bisa mereduksi volume 20% dan tinggi 15%.
Untuk mesin 4-silinder 2.000 cc Turbo terbaru juga diset volume dan tingginya 10% lebih rendah dibanding mesin 2.4L turbo saat ini.
Enggak cuma performanya meningkat, aplikasi mesin baru ini bakal semakin luas, bisa dipakai truk sampai sportcar.
"Dengan mengkombinasikan mesin baru yang hemat BBM dan bertenaga dengan penggerak motor listrik, saya yakin kami telah mengembangkan tawaran potensial buat kendaraan elektrifikasi," lanjut Nakajima.
Baca Juga: Perlu Tahu, Segini Kapasitas Oli Mesin Toyota Avanza, 1.300 cc dan 1.500 cc Sama Saja