Tarikan Tuas Rem Tangan Mobil Terlalu Tinggi, Tanda Kampas Rem Habis?

Andhika Arthawijaya - Selasa, 20 Agustus 2024 | 13:30 WIB

Ilustrasi tuas rem tangan mobil sudah tinggi (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Halo Mas bro, mau nanya nih. Tarikan tuas rem tangan mobil saya sudah terlalu tinggi.

Kadang kalau direm tangan di jalan yang agak menurun, mobil masih meluncur sedikit.

Terpaksa harus masuk gigi atau ganjal ban pakai balok.

Nah, yang jadi pertanyaan saya, apakah itu tanda kampas rem belakang sudah harus diganti? Terimakasih atas penjelasannya!

Dwi Prakoso – Via DM

Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF, Cara Cek Mesin Terkena Oil Sludge Atau Belum

Halo juga Mas Dwi. Soal posisi trikan tuas rem tangan mobil Anda yang sudah terlalu tinggi, memang umumnya menandakan kampas rem belakang mulai termakan atau menipis. Tapi, belum tentu harus diganti.

Coba dulu periksa ketebalan kampas belakangnya, kalau masih cukup tebal, tak perlu diganti.

Cukup atur ulang bukaan kampas remnya pada teromol belakang, atau bisa juga disetel pada bagian tuas rem tangannya.

Dok. OTOMOTIF
Penyetelan rem tangan dimulai pada hub teromol

Dok. OTOMOTIF
Penyetelan ketinggian jarak main tuas rem tangan

Untuk memeriksa kondisi kampas rem belakang dan menyetel ketinggian tarikan tuas rem tangan ini kalau tidak bisa dikerjakan sendiri, sebaiknya serahkan pada bengkel langganan Anda, agar hasilnya optimal.

Sekalian minta dibersihkan semua komponen remnya dari kotoran atau debu yang nempel, agar kemampuan pengeremannya lebih maksimal.

Bagi Anda yang juga punya pertanyaan seputar masalah mobil, silahkan kirim pertanyaan ke email konsultasi.r4@gmail.com. Maka akan dijawab di rubrik Konsultasi OTOMOTIF.