Bahaya Memindahkan Posisi Gigi ke P saat Berhenti di Lampu Merah

Grid - Senin, 19 Januari 2026 | 15:18 WIB

Bahaya Memindahkan Posisi Gigi ke P saat Berhenti di Lampu Merah (Grid - )

Otomotifnet.com - Saat berhenti di lampu merah, tidak jarang ditemui pengguna mobil matic yang menggeser tuas transmisinya ke gigi P (Park).

Menurut Hermas Efendi Prabowo, yang pada saat itu merupakan pemilik bengkel spesialis Worner Matic, sebenarnya tuas transmisi mobil matic tidak perlu dipindah ke gigi P saat berhenti di lampu merah.

Sebagai gantinya, tuas transmisi cukup digeser ke posisi N (Netral) saja.

"Geser ke P cuma bikin repot saja karena waktu mau geser ke D (Drive) lagi jadi lebih jauh," kata Hermas Efendi Prabowo dalam acara virtual Worner Matic Training Center (WMTC) beberapa waktu lalu.

"Harus pindah dua step, lewat R (Reverse) dan N dulu baru ke D," tambah Hermas.

Baca Juga: Pemilik Honda BR-V Seken Mesti Tahu, Solusi Transmisi CVT Rawan Rontok

Baca Juga: Bahaya, Kasar Saat Pindahkan Transmisi Mobil Matic Bisa Rusak Komponen Ini

Baca Juga: Pantas Transmisi Mobil Matic Menghentak, Gini Cara Pindah Tuas yang Benar

Baca Juga: Jangan Salah Pilih Spesifikasi Oli Transmisi Otomatis Konvensional, Cek Faktanya

Selain itu, kebiasaan memindahkan tuas transmisi ke posisi P di lampu merah juga menyimpan bahaya tersendiri.

"Kalau tuas di P, berarti geser satu step itu ke R," sebut Hermas.

"Bisa saja karena tidak sadar posisi tuas di P lalu digeser sekali malah jadi mundur," jelasnya.

F Yosi/Otomotifnet
Kode-kode di transmisi mobil matik

Untuk mencegah timbulnya bahaya, Hermas menyarankan pengguna mobil matic untuk menggeser tuas transmisi ke N saat di lampu merah.

"Lebih sigap juga jika diperlukan maju atau mundur saat terjadi sesuatu, hanya geser satu step," jelasnya.