Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

TVS Resmi Luncurkan Tormax, Harga Cuma Rp 14,9 Juta!!!

billy - Minggu, 15 Mei 2011 | 13:01 WIB
No caption
No credit
No caption


Setelah sebelumnya sosok bebek baru TVS gencar diberitakan, maka pada hari ini (15/5) pabrikan asal India ini resmi meluncuran varian bebek super yang dijuluki Tormax.

"Kami menawarkan fitur yang banyak pada Tormax, termasuk fitur yang baru dikenalkan pertama kali di Indonesia bahkan di dunia," jelas BLP Simha, Presiden Director PT TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI).

Dari luar, desain Tormax yang diambil dari basis motor konsep Vertex yang sempat di pamerkan di Jakarta Motorcycle Show (JMS) 2010 lalu. Desainnya terlihat minimalis namun tetap menonjolkan sisi sporty dan futuristik. Hal ini berkat tarikan garis bodi yang bersudut tajam, spakbor depan model terpisah, rem cakram depan-belakang dan suspensi monosok.

Semakin lengkap, motor yang mengandalkan panel speedometer full digital ini ditawarkan dengan 4 pilihan warna two tone. Diantaranya, biru-putih, merah-putih, merah hitam dan kuning-hitam, yang diberi nuansa sporty dengan grafis bendera balap.

Oiya, mesin yang ditanam pada Tormax juga tergolong mumpuni, yakni SOHC berkapasitas 148,75 cc yang bertenaga 13,2 dk. Meski berkonfigurasi tidur, dapur pacu ini sudah dilengkapi tiga klep, radiator dan memiliki piston rendah gesekan, serta transmisi 5 kecepatan.

Sedangkan urusan harga TVSMCI membanderol Tormax dengan harga Rp 14,9 juta on the road Jakarta, dan bebek super ini baru bisa dibeli setelah acara OTOBURSA Tumplek Blek pada tanggal 21-22 Mei mendatang.

Masuknya Tormax tentu akan makin menyemarakan persaingan motor underbone berkapasitas mesin besar, alias bebek super di Indonesia. Sebab sebelumnya segmen ini telah disesaki oleh Suzuki Satria F150, Honda CS-1 dan Yamaha Jupiter MX. (motorplus-online.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa