Otomotifnet.com – Scuto Group, salah satu layanan perlindungan dan perawatan mobil yang terkenal dengan teknologi Nano Ceramic Coating-nya membuka cabang barunya di kota Anging Mamiri, Makassar.
Cabang barunya di Makassar dissebut sebagai Scuto Signature Makassar yang melayani layanan menyeluruh proteksi dan perawatan kendaraan, mulai dari Nano Ceramic+, Glass Coating hingga Rust Protection.
“Scuto Signature Makassar hadir demi menjawab permintaan tinggi masyarakat di kota Makassar dan sekitarnya terhadap brand perawatan dan perlindungan cat kendaraan premium dan lengkap,"
"Peresmian ini sekaligus menambah dan memperluas area layanan bagi konsumen setia Scuto di Indonesia,” buka Sugiarto Ongko selaku CEO Scuto Group dalam rilis resmi (9/5).
Scuto Signature Makassar yang merupakan outlet ke-151 ini berlokasi di Jl. Letjen Hertasning No.21, RT.001/RW.11, Kassi-Kassi, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Memiliki luas area sekitar 100 m2 dan mampu menampung sekitar 3 unit mobil sekaligus untuk pengerjaan Nano Ceramic Coating juga car detailing atau salon kendaraan.
Scuto Signature Makassar juga disebut menghadirkan layanan home service.
“Ini menjadi komitmen kami untuk pelanggan dengan memberikan layanan home service atau office service dengan pengerjaan di rumah atau kantor pelanggan setia kami,” tambah Sugiarto.
Disebutkan beberapa pilihan paket perawatan mulai dari termurah Rp 2,5 juta (Scuto Supreme kategori mobil kecil LCGC) hingga Rp 13,75 juta untuk paket Scuto Signature untuk kategori mobil mewah atau supercar.
Selama periode grand opening sampai dengan akhir bulan Mei 2024, Scuto Signature Makassar disebut memberikan potongan harga hingga Rp. 2.750.000 (tergantung layanan).
Cabang ini juga melayani paket promo Scuto Ecodrive buat mobil listrik dan mobil hybrid berupa perlindungan bodi kendaraan menggunakan teknologi Nano Ceramic Coating Scuto, yang langsung mendapatkan gratis layanan Glass Shield atau Nano Coating Kaca anti jamur seharga Rp 1,75 juta plus adanya penambahan garansi hingga 5 tahun.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR