Otomotifnet.com - Honda Brio bertema Rally karya Julian Johan tampil sebagai pemenang dalam kontes “Honda Brio Virtual Modification”.
Pengumuman pemenang dilakukan di Jakarta, 13 Oktober 2018.
Desain peserta asal Tangerang inimenyisihkan total 562 karya lain selama periode 3 Agustus – 4 Oktober 2018.
Desain Julian Johan bisa menang karena karena punya proporsi yang sangat baik, sesuai tema yang diangkat.
Serta tampilan depan dan belakang yang terlihat dibuat dengan serius sehingga menghasilkan karya yang maksimal.
Nuansa reli dunia sangat kental dari All New Honda Brio dengan buntut baru ini.
Penilaian untuk Honda Brio Virtual Modification dilakukan oleh 4 orang juri independen yang berpengalaman di bidang modifikasi dan karya digital.
(BACA JUGA: Lewat Di Pinggir Kali, Honda Mobilio Hadapi Rintangan Yang Susah Dilawan)
Kriteria penilaian untuk kontes ini terdiri dari kreativitas desain body kit, suspensi, decal dan lain sebagainya tanpa mengubah atau menghilangkan karakter bodi, logo Honda Brio serta karakter dari All New Honda Brio.
Pada hari yang sama, juga diumumkan juara di kategori favorit.
Pemenang kategori ini dipilih berdasarkan voting yang dilakukan di akun Instagram @hondaisme.
Pada kategori ini, desain milik Nico Ramandhika berhasil menjadi juara setelah mengumpulkan sebanyak 4.183 likes.
Mengungguli 10 desain lain yang terpilih sebagai finalis.
Secara total, voting ini mengumpulkan lebih dari 18.000 likes selama periode 1-10 Oktober 2018.
Tetapi kalau diperhatikan, ubahan gaya ini malah membuatnya berkesan jadi supercar.
Editor | : | Iday |
KOMENTAR